http://zaqi-rizky.blogspot.com/ $ come here now $

Zaqi & Rizky


ShoutMix chat widget

Rabu, 16 Februari 2011

ASEAN Jamin Konflik Anggota Diselesaikan Lewat Dialog

Posted by Latest News 19.17, under | No comments

Menlu Marty Natalegawa (Foto: Getty Images)
NEW YORK -  Menteri Luar Negeri Republik Indonesia Marty Natalegawa memaparkan ASEAN akan terus mendorong perdamaian permasalahan antara anggotanya lewat jalan dialog. Hal ini menyusul perseteruan bersenjata antara Thailand dengan Kamboja yang terjadi beberapa waktu lalu.

Menlu menyampaikan hal ini dalam Sidang Dewan Keamanan PBB (DK PBB) pada hari Senin 14 Februari lalu. 

Dalam pidatonya Menlu Natalegawa menyebutkan, "Kawasan Asia Tenggara merupakan kawasan yang telah mengalami banyak perubahan. Kawasan kami menyadari betul akibat dari suatu konflik. Pada saat yang bersamaan kita semua menyadari hasil dan dampak positif dari adanya kondisi persahabatan dan kerjasama. Keamanan bersama artinya kesejahteraan bersama dan kemajuan bersama".   

"Kita (ASEAN) tidak akan membiarkan hilangnya berbagai keberhasilan yang telah dicapai," papar Menlu dihadapan Sidang DK PBB, di New York, Senin (14/2/2011).

Lebih lanjut menlu menambahkan ASEAN senantiasa berada di garis terdepan dalam mondorong kawasan Asia Tenggara untuk menjadi Komunitas ASEAN pada tahun 2015. 

Dalam 3 pilar ASEAN, yaitu Pilar Ekonomi, Sosial Budaya dan Politik Keamanan. Dalam komunitas tersebut, penyelesaian permasalahan dengan penggunaan cara kekerasan dan kekuatan bukanlah suatu norma yang berlaku.  Kita meyakini situasi terkini antara Kamboja dan Thailan merupakan suatu pengecualian dan hal anomali yang unik. 

"Meskipun tantangan saat ini yang dihadapi antara dua Negara utama ASEAN, kerjasama diantara Negara ASEAN, antara ASEAN dan kawasan terdekatnya, melalui proses ASEAN Plus One dan Plus Three, maupun East Asia Summit, akan terus berlanjut," ucap Menlu dalam pidatonya.

"ASEAN saat ini sedang memfokuskan untuk memainkan peran sentral dalam pembentukan arsitektur kawasan yang lebih luas," lanjutnya.

"ASEAN sebagai kontributor positif terhadap solusi berbagai permasalahan global dunia. ASEAN memiliki dorongan yang kuat untuk menjamin bahwa kesulitan yang saat ini dihadapi kedua Negara anggotanya dapat diselesaikan dengan cara-cara damai dan bersahabat," tegas menlu.

0 komentar:

Posting Komentar